Menjelang Liga 1 2022-2023, Stefano Lilipaly resmi merapat ke Borneo FC dan mendapatkan kontrak dua tahun.
Bergabungnya pemain berdarah Belanda itu sekaligus menutup aktivitas Borneo FC di bursa transfer musim ini.Baca juga:
Ia berharap Stefano Lilipaly dapat memberi kontribusi yang positif bagi Borneo FC di kompetisi Liga 1 2022.Oleh karena itu, Borneo FC pun langsung memberi kontrak jangka panjang dengan durasi dua tahun kepada Stefano Lilipaly. “Kedatangan Stefano Lilipaly di skuad Pesut Etam menjadi rekrutan terakhir kami di musim ini. Dia melengkapi skuad yang sudah ada dan berharap kehadirannya memberi dampak yang sangat positif untuk Borneo FC,” kata Nabil Husein.
“ Lilipaly kami kontrak dengan durasi dua tahun. Kualitas dia dan mentalitasnya sudah tidak perlu kami ragukan, ini jadi alasan kenapa dia diboyong,” imbuhnya. Stefano Lilipaly akan bergabung mengikuti sesi latihan tim berjuluk Pesut Etam itu pada hari ini, Senin sore.