Pengacara sebut polisi tidak menahan Putri Sambo dalam kasus pembunuhan Brigadir J
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Polri mewajibkan tersangka Putri Candrawathi Sambo untuk wajib lapor. Kewajiban tersebut, sebagai kompensasi atas permohonan untuk tak dilakukan penahanan terhadap isteri dari tersangka Irjen Ferdy Sambo tersebut.
Ferdy Sambo, dan Putri Sambo, adalah pasangan suami isteri, tersangka pembunuhan berancana terhadap Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat . Pengacara Putri Sambo, Arman Hanis mengatakan kliennya, wajib lapor minimal dua kali dalam sepekan. “Soal penahanan Ibu Putri, kami sudah mengajukan permohonan kepada penyidik, untuk tidak dilakukan penahanan,” kata Arman saat ditemui di Gedung Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis dini hari.Putri Sambo, pada Rabu kembali menjalani pemeriksaan sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J. Pada pemeriksaan tersebut, kata Arman menjelaskan, kliennya ditanyai sebanyak 23 pertanyaan.
Arman menerangkan, sebagai tersangka, Putri Sambo berhak untuk meminta tak ditahan. Namun dengan alasan-alasan yang objektif. Kata Arman, sesuai Pasal 31 ayat Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana . “Itu boleh kita mengajukan permintaan untuk tidak ditahan, karena alasan-alasan kemanusian. Ibu Putri, masih memiliki anak kecil. Dan Ibu Putri, dalam kondisi yang masih tidak stabil,” terang Arman.
Dalam kasus pembunuhan Brigadir J, penyidik menetapkan lima tersangka. Selain Irjen Sambo, dan Putri Sambo, penyidik juga mentersangkakan Bharada Richard Eliezer , Bripka Ricky Rizal , dan Kuwat Maruf. Kecuali Putri Sambo, empat tersangka lainnya sudah dilakukan penahanan terpisah di Mako Brimob, dan di Rutan Bareskrim Polri. Para tersangka, dijerat dengan sangkaan Pasal 340 subsider Pasal 338 KUH Pidana, juncto Pasal 55, dan Pasal 56 KUH Pidana.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Rekonstruksi Brigadir J: Sambo dan Putri Ngobrol di Lantai 3, Lalu Memanggil Bripka RR lewat HTMantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo tampak berbincang dengan istrinya, Putri Candrawathi sambil duduk di sofa mewah berwarna putih saat rekonstruksi.
Read more »
Irjen Ferdy Sambo Akhirnya Bertemu dengan Putri Candrawathi dalam Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir JMantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo bertemu pertama kali dengan istrinya Putri Candrawathi dalam rekonstruksi di Sanguling, Jakarta, Selasa (30/8/2022).
Read more »
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Bergandengan Tangan saat Rekontruksi Kasus Pembunuhan Brigadir J, Ada Apa?Rekontruksi kasus pemubunuhan Brigadir J Saguling dan Kompleks Polri Duren Tiga itu, diwarnai dengan bertemunya dua tersangka yang merupakan suami istri yaitu Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
Read more »
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Bergandeng Tangan Saat Rekonstruksi, Pengacara Sebut Momen SpontanTerdapat aksi spontan Ferdy Sambo dengan istrinya Putri Candrawathi yang bergandengan tangan pada adegan ke-71 dalam rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J.
Read more »
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Mesra Saat Rekontruksi, Pengacara: Bukti Tak Ada Perselingkuhan - Tribunnews.comerdy Sambo dan empat tersangka kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat menjalani rekonstruksi pembunuhan Brigadir J.
Read more »
Momen Haru Ferdy Sambo Peluk Putri Candrawathi, Pengacara: Spontanitas PasanganMomen haru terjadi saat Ferdy Sambo memeluk Putri Chandrawathi saat rekonstruksi pembunuhan Birigadir J.
Read more »