Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan jadi tamu istimewa dalam peringatan Harlah Ke-49 PPP di DI Yogyakarta. Anies bahkan naik kereta kuda bersama tokoh-tokoh PPP. Inikah sinyal dukungan PPP untuk Anies pada Pilpres 2024? Polhuk AdadiKompas harisfirdaus
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menaiki kereta kuda menuju Gedung Jogja Expo Center, Kabupaten Bantul, DIY, untuk menghadiri peringatan Harlah Ke-49 PPP, Senin . Dalam kesempatan itu, digelar juga Musyawarah Kerja Wilayah Dewan Pimpinan Wilayah PPP DIY.
Dalam paparannya di diskusi itu, Anies berbicara mengenai persatuan di Indonesia. Dia menyebutkan, persatuan bukanlah sesuatu yang otomatis, tapi harus diupayakan oleh berbagai elemen bangsa. ”Di Indonesia, persatuan adalah ikhtiar kita. Persatuan tidak bisa otomatis karena bangsa kita berbagai ragam,” ujarnya.Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berbicara dalam diskusi yang digelar PPP, Senin , di Hotel Grand Rohan Jogja, Kabupaten Bantul, DIY.
Selain transportasi umum, Anies mengatakan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga membangun trotoar untuk pejalan kaki. Hal ini karena keberadaan trotoar penting untuk melengkapi sistem transportasi umum di Jakarta. ”Begitu bangun kendaraan umum, harus ada pasangannya. Namanya trotoar. Trotoar itu tidak diperlukan kalau orang naik kendaraan pribadi. Tapi kalau naik kendaraan umum, pasti butuh trotoar,” lanjutnya.
Dari Hotel Grand Rohan Jogja, Anies beserta beberapa tokoh PPP naik kereta kuda menuju ke Gedung Jogja Expo Center. Mereka lalu disambut oleh para simpatisan PPP yang telah hadir di lokasi. Begitu sampai, Anies pun didaulat naik ke panggung dan diberi kesempatan berbicara di hadapan massa yang telah berkumpul.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Anies Baswedan Kenang Dukungan Haji Lulung di Harlah PPP | merdeka.comAnies juga menyatakan, bahwa almarhum Haji Lulung memiliki pendirian teguh, yang ditunjukan oleh almarhum pada pemilihan kepala daerah tahun 2017.
Read more »
PPP Beri Gelar Tokoh Persatuan dan Pembangunan untuk Anies BaswedanPPP memberi gelar Anies Baswedan sebagai tokoh persatuan dan pembangunan. PPP mendukung orang baik yang membahagiakan warganya.
Read more »
PPP Beri Gelar Tokoh Persatuan dan Pembangunan untuk Anies BaswedanGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dilantik sebagai tokoh Persatuan dan Pembangunan DKI Jakarta oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Read more »
Di Acara PPP, Anies Baswedan Kembali Bahas Soal Bhineka Tunggal IkaGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali menjabarkan semboyan Bhineka Tunggal Ika di acara PPP.
Read more »
Ke Kantor PPP DKI, Anies Baswedan Disambut Teriakan 'RI 1', Anak Haji Lulung Doakan Jadi PresidenAnak Haji Lulung doakan Anies Baswedan menjadi Presiden Indonesia.
Read more »