Seabank Indonesia dimiliki oleh SEA Group yang juga merupakan induk dari Garena dan Shopee.
Bagikan A- A+ Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Shopee Indonesia memastikan bisnis perusahaan berjalan normal kendati Shopee, e-commerce milik SEA Group, sedang melakukan efisiensi operasional.
Diketahui, Shopee saat ini tengah melakukan efisiensi operasional untuk membuat Shopee lebih gesit dan mampu bergerak untuk jangka panjang. Shopee telah memangkas jumlah pegawai yang mereka miliki di beberapa negara, termasuk Indonesia. Sasmaya mengatakan ke depan perseroan berkomitmen untuk meningkatkan inklusi finansial, khususnya kebutuhan finansial pelanggan dan bisnis kecil yang belum terlayani dengan baik.
Adapun dana pihak ketiga yang berhasil dihimpun Seabank Indonesia pada Agustus 2022 sebesar Rp19,98 triliun, di mana 48,52 persen atau sekitar Rp9,69 triliun dari dana tersebut berasal dari tabungan.