TIM tenis meja Indonesia turut disiapkan untuk tampil di SEA Games 2023 Kamboja setelah absen pada dua edisi SEA Games terakhir akibat dualisme kepengurusan federasi.
TIM tenis meja Indonesia turut disiapkan untuk tampil di SEA Games 2023 Kamboja. Menpora Dito Ariotedjo mengupayakan agar atlet tenis meja Merah Putih bisa tampil setelah absen pada dua SEA Games terakhir, buntut dualisme kepengurusan federasi.
"Kalau tidak bertanding di SEA Games Kamboja, tenis meja Indonesia bisa mendapat sanksi, sudah dua SEA Games tim tenis meja absen. Memang ada kewajiban dari federasi internasional, tenis meja Indonesia harus ikut turnamen internasional," kata Dito usai pengukuhan Kontingen Indonesia di kantor Kemenpora, Selasa .
Tenis meja absen sejak edisi Filipina dan Vietnam lantaran polemik kepengurusan. Dua pekan lalu sudah ada kesepakatan dari kepengurusan kubu Komjen Pol Oegroseno dan Peter Layardi Lay untuk menyerahkan persoalan tersebut kepada Menpora."Sudah ada dokumen resmi dan formal dari dua kubu itu di atas meterai bahwa menyerahkan permasalahan organisasi federasi tenis meja ini kepada Kemenpora," kata Dito.
Menpora Dito mengatakan administrasi atlet yang disiapkan telah rampung dan didaftarkan ke panitia Kamboja alias Camsoc. "Administrasi di sini sudah lengkap dan siap, tinggal administrasi di Kamboja saja. Insyaallah kami perjuangkan, semoga atlet-atlet tenis meja bisa ikut," ujar Dito.Manajer tim tenis meja, Desriyanto, menyebut empat atlet disiapkan yakni dua putra Rafanael Nikola Niman dan Hafidh Nuur Annafi kemudian sektor putri Novida Widarahman dan Siti Aminah .
"Kami menyiapkan empat atlet dari tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda putri. Satu orang bisa main di dua nomor," ucapnya.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Jokowi Target Indonesia Dapat Lebih Dari 69 Medali Emas di SEA Games 2023 KambojaSEA Games 2023 akan resmi dibuka di Kamboja yang akan dibuka pada 5 Mei 2023.
Read more »
Menpora Dito Ariotedjo: 70 Persen Atlet Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja Merupakan Pelajar dan MahasiswaSEA Games 2023 Kamboja akan berlangsung pada 5 Mei - 17 Mei 2023.
Read more »
Dualisme Selesai, Menpora Upayakan Tenis Meja Dikirim ke SEA Games 2023 Kamboja - Bolasport.comBerdasarkan keterangan dari Dito, tim tenis meja bisa berlaga di SEA Games 2023 dan hanya menunggu proses administrasi dari CAMSOC. Dalam acara pengukuhan kontingen SEA Games 2023, atlet dan ofisial tenis meja memang turut hadir
Read more »
SEA Games 2023: Awal Manis Perjuangan Timnas Kriket Indonesia di KambojaTimnas Kriket Putra-Putri Indonesia mengawali langkah manis pada pertandingan perdana cabang olahraga (cabor) kriket SEA Games 2023 Kamboja.
Read more »
Pesan Presiden Jokowi untuk Kontingen Indonesia di SEA Games 2023 KambojaPresiden Joko Widodo memberikan pesan khusus kepada kontingen Indonesia yang akan berjuang pada SEA Games 2023 Kamboja.
Read more »
SEA Games 2023 Gratis, CdM Indonesia Berharap Dukungan Penuh WNI di KambojaPemerintah Kamboja selaku negara tuan rumah SEA Games 2023 menggratiskan tiket pertandingan, CdM Indonesia koordinasi dengan Kedubes
Read more »