Nadiem Makarim diminta turun tangan menyelesaikan konflik di ITB.
Mendikbudristek Nadiem Makarim diminta turun tangan menyelesaikan konflik di ITB. - Anggota Komisi X DPR RI Himmatul Aliyah mengimbau kepada Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim untuk tak hanya berdiam diri melihat konflik yang terjadi di Institut Teknologi Bandung .
"Mendikbudristek segera mengambil tindakan agar konflik yang terjadi tidak berkepanjangan. Mendikbudristek adalah anggota Majelis Wali Amanat ITB dan salah satu tugas dan wewenang MWA ITB berdasarkan PP Nomor 65 Tahun 2013 tentang Statuta ITB adalah menangani atau mengambil keputusan tertinggi penyelesaian atas masalah-masalah yang ada di dalam ITB ," kata Himmatul kepada wartawan, Jumat .
"Tidak dipenuhinya pelayanan pendidikan kepada mahasiswa akibat konflik yang terjadi bertentangan dengan statuta ITB sendiri. Pasal 41 ayat Statuta ITB berbunyi: setiap mahasiswa mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan pelayanan pendidikan serta fasilitas pendukung untuk menjamin kelancaran proses pembelajaran," ujarnya.Ia menyebut, sebagai komunitas yang memiliki tradisi ilmiah dengan mengembangkan budaya akademik, sudah seharusnya konflik yang terjadi dapat segera diatasi.