Belanda menundukkan Senegal, 2-0, dalam laga penyisihan Grup A Piala Dunia 2022, dan memimpin klasemen bersama Ekuador.
Doha, Beritasatu.com - Belanda menundukkan Senegal, 2-0, dalam laga penyisihan Grup A Piala Dunia 2022, Senin di Stadion Al Thumama, Doha. Dua gol penentu kemenangan De Oranje dilesakkan Cody Gakpo dan Davy Klaassen.
Pelatih Belanda, Luis van Gaal, mengusung formasi dengan 3-4-1-2. Dia menempatkan Vincent Janssen dan Steven Bergwijn sebagai duet di lini depan. Duet ini ditopang penyerang lubang berusia 23 tahun asal klub PSV Eindhoven, Cody Gakpo. Menit kesembilan Senegal memiliki peluang ketika Kouyate melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Namun tendangannya melambung dari mistar.
Pada menit ke-62 secara bersamaan kedua kub melakukan pegantian pemain. Senegal menarik Abdou Diallo dan menggantinya dengan Ismail Jakobs. Sementara di kubu Belanda, pelatih Louis van Gaal memasukkan Memphis Depay menggantikan Vincent Janssen.