Pemudik Asal Bekasi Malam Mingguan di Sragen, Kepincut Soto dan Waduk Kedungombo TempoTravel
TEMPO.CO, Sragen - Tiga pria berpakaian badut menghibur ratusan orang yang menikmati malam minggu di Alun-alun Sasono Langen Putro di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, pada Sabtu, 30 April 2022. Satu pengamen berkostum badut itu menyodorkan kotak sumbangan kepada orang-orang yang sedang duduk-duduk.Badut-badut ini juga mengajak berfoto bersama. Mereka tidak mematok tarif, melainkan mengandalkan kerelaan. Rata-rata pengunjung memberikan Rp 1.000 hingga Rp 5.000.
Abdi PurmonoSebagian orang yang berada di alun-alun ini bukan warga asli Sragen. Ada yang datang dari Kabupaten Karanganyar, 31 kilometer di selatan Sragen atau 45 menit bersepeda motor. Ada pula pemudik dari Bekasi, Jawa Barat, yang ingin merayakan Idul Fitri di rumah nenek di Kabupaten Sragen.Ahmad Wahyu, pemuda asal Bekasi, Jawa Barat, ini bersantai di alun-alun bersama empat adiknya. Mereka ngobrol sambil menikmati kudapan bola-bola bersaus pedas dan minum es teh.
Abdi PurmonoWaduk Kedungombo terletak di perbatasan tiga kabupaten di Jawa Tengah, yaitu Grobogan, Sragen, dan Boyolali. Waduk seluas 6.576 hektare ini dibangun selama sebelas tahun, sejak 1980 hingga diresmikan Presiden Soeharto pada 18 Mei 991. Pembangunan Waduk Kedungombo menuai protes. Namun, proyek nasional tersebut tetap berjalan dan berakibat 37 desa ditenggelamkan serta 5.268 keluarga kehilangan tempat tinggal.
Abdi PurmonoAdik-adik Ahmad, Rizal dan Satria masih duduk di sekolah menengah kejuruan negeri atau SMKN. Rizal senang berada di alun-alun karena menjadi tempat hiburan yang nyaman dan murah. Cukup beli gorengan dan es teh manis, mereka bisa ngobrol selama berjam-jam.Siswa SMKN 1 Gesi, Sragen, ini jajan bola mi yang berbentuk mirip bakso berkuah pedas. Rizal dan Satria patungan masing-masing Rp 5.000 hingga terkumpul Rp 10 ribu untuk membeli sepuluh bola mie dan es teh Rp 2.000.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Berburu Takjil Berbuka Puasa di Alun-alun SragenBanyak warung yang menawarkan aneka makanan dan minum di sekitar Alun-alun Sragen. Lokasi ini juga menyediakan beragam hiburan dan permainan anak-anak
Read more »
Ini 12 Band Lokal yang Akan Tampil saat Konser Hari Jadi di SragenSebanyak 12 band lokal akan tampil pada konser Hari Jadi ke-276 Kabupaten Sragen.
Read more »
Bocah Sukodono Sragen Meninggal Tenggelam Saat Bermain Di Kolam IkanSeorang bocah berusia satu tahun meninggal akibat tenggelam saat bermain di kolam ikan belakangnnya rumahnya di Sukodono, Sragen.
Read more »
Kisah Paguyuban Terminal Pilangsari Sragen Temukan Penumpang NyelenehAgen penjualan tiket bus di Terminal Bus Pilangsari Sragen kerap menjumpai penumpang nyeleneh.
Read more »
PKL Taman Kartini Sragen Dapat 15 Tenda, Pembeli Tak Bubar saat HujanPKL yang tergabung dalam Paguyuban Gang Sekar Sragen mendapat bantuan 15 tenda dari Bank Jateng Cabang Sragen, Jumat (29/4/2022) sehingga pembeli tak bubar saat hujan.
Read more »
Pasar Bahulak Sragen Buka Saat Lebaran, Jual Banyak Jajan Pasar Lur!Pengelola Pasar Bahulak, Desa Karungan, Kecamatan Plupuh, Sragen, bakal menggelar pasaran khusus Idulfitri 1443.
Read more »