Olah TKP Pembakaran Pospol Pejompongan, Polisi Bawa Sejumlah Barang Bukti LengkapCepatBeritanya BeritaTerkini BeritaTerkini NewsUpdate .
JAKARTA - Pos Polisi Subsektor Pejompongan rusak dibakar massa tak dikenal. Berdasarkan indormasi yang dihimpun, kebakaran dimulai sekira pukul 19.00 WIB dan padam hingga 19.35 WIB. Berdasarkan pantauan MNC Portal di lokasi, terlihat polisi sedang olah tempat kejadian perkara, terlihat tim INAFIS sedang mengolah TKP di pospo yang terbakar tersebut.
Polda Metro Benarkan Pos Polisi di Pejompongan Dibakar OTK Pospol yang letaknya berada tepat di ruas jalan Pejompongan IV ini sudah padam. Petugas pun membawa sejumlah barang bukti dari lokasi kebakaran. Atas kejadian pembakaran ini, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengonfirmasi adanya insiden tersebut.
Breaking News: Pos Polisi Pejompongan Dibakar "Benar-benar. Tadi saya baru saja dapar laporan benar itu dibakar," kata Zulpan saat dikonfirmasi wartawan, Senin . Terlihat di lokasi saat ini pihak kepolisian telah memasang garis polisi di sekitaran Pospol tersebut, terpantau juga serpihan kaca berhamburan di area depan Pospol. Selain itu, papan plang Pos Polisi Subsektor Pejompongan juga terlihat tumbang dan tergeletak rapuh di sisi bahu jalan raya.