Ngeri! Inggris Siap Bantu Indonesia Jadi Negara Adidaya Sindonews BukanBeritaBiasa .
Anne-Marie Trevelyan melakukan pertemuan pertama Komite Ekonomi dan Perdagangan Bersama di Jakarta, pada hari ini, Rabu .Anne-Marie Trevelyan mengatakan, Inggris berkenan untuk membantu Indonesia dalam menghadirkan teknologi inovatif, mengingat Indonesia bisa menjadi negara adidaya di sektor energi bersih. Menurut Trevelyan, pada sektor energi baru terbarukan dan pertumbuhan bersih, potensi Indonesia lima kali lipat dari kapasitas produksi energi saat ini.
"Indonesia bisa menjadi negara adidaya dalam energi bersih, dan perusahaan Inggris dapat membantu menghadirkan teknologi inovatif di bidang-bidang seperti energi arus laut , dan ada banyak potensi pula untuk hidrogen," ujar Trevelyan dalam konferensi pers, Rabu . Trevelyan juga bilang bahwa Pemerintah Inggris akan sepenuhnya mendukung upaya Indonesia untuk mewujudkan potensi ini, dan siap berkolaborasi untuk mewujudkan komitmen COP26.
Di sisi lain, Trevelyan saat ini tengah menantikan kemajuan yang memungkinkan produk baru dari sektor makanan dan minuman serta komoditas pertanian dari Indonesia.Dalam kesempatan itu, Trevelyan mengungkapkan rasa optimistis bahwa hubungan Inggris dengan Indonesia ke depannya semakin erat dan berkembang. Pasalnya, investasi Inggris di sini terbilang signifikan.
"Kami memperkirakan bisnis Inggris mempekerjakan 1 juta orang di Indonesia, dan hubungan kami dengan Indonesia semakin berkembang, jadi kami pikir ada potensi besar bagi kami untuk mengembangkan hubungan perdagangan dan investasi kami dan membuatnya semakin besar," katanya.Trevelyan juga menyebut bahwa Inggris dan Indonesia telah memiliki hubungan perdagangan senilai £2,6 miliar poundsterling atau setara hampir Rp60 triliun.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Jokowi: Indonesia Siap Jadi Pasar Kendaraan Listrik, Baik Impor Ataupun Ekspor - Pikiran-Rakyat.comPresiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau ekosistem kendaraan listrik di Jakarta. Di kesempatan ini, ia mengatakan Indonesia siap jadi pasar.
Read more »
Inggris Say Goodbye to Covid-19, Indonesia Juga?Inggris berdamai dengan virus corona, siap hidup berdampingan.
Read more »
Jokowi: Ibu Kota Negara Baru Jadi Transformasi Budaya Indonesia Lebih ModernPresiden Joko Widodo (Jokowi) menilai transformasi masyarakat menjadi penting dalam menyongsong Indonesia Maju kedepannya, seperti di Ibu Kota Negara baru
Read more »
Iran Kembalikan Sumbangan Vaksin Covid-19 karena Diproduksi di ASPemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengatakan bahwa vaksin Amerika dan Inggris dilarang di negara itu.
Read more »
Inggris Siap Genjot Investasi Energi Hijau Hingga Makanan Minuman di RI | merdeka.comMenteri Perdagangan Muhammad Lutfi menyambut kunjungan Menteri Perdagangan Internasional Inggris, Anne-Marie Trevelyan ke Indonesia. Kedua negara bersepakat memperkuat hubungan perdagangan dan investasi melalui platform Joint Economy and Platform Comittee Indonesia-United Kingdom (UK).
Read more »
Inggris Bakal Makin Getol Investasi di RI, Sasar Energi Hijau hingga PertanianIndonesia dan Inggris bersepakat memperkuat hubungan perdagangan dan investasi melalui platform Joint Economy and Platform Comittee Indonesia-United Kingdom (UK).
Read more »