Henrikh Mkhitaryan sedang di persimpangan jalan. Pemain asal Armenia itu tengah menimbang pilihan untuk lanjut di AS Roma atau menerima pinangan Inter Milan!
Kontrak Mkhitaryan bersama Roma akan habis pada akhir bulan ini. Roma kabarnya sudah mengajukan tawaran kontrak satu tahun dengan opsi perpanjangan semusim.
Namun, tawaran Roma tak cukup meyakinkan Mkhitaryan. Situasi tersebut coba dimanfaatkan oleh Inter Milan yang menyodorkan tawaran kontrak dua tahun dengan nilai 3,5 juta euro per musim plus bonus 2 juta euro., faktor Liga Champions juga meyakinkan Mkhitaryan untuk memilih Inter. Sementara Roma menawarkan gaji yang sama dengan Inter, hanya saja tidak menambah durasi kontrak.
Meski laporan yang beredar mengklaim bahwa Mkhitaryan sudah mencapai kesepakatan dengan Inter, gelandang berusia 33 tahun itu saat ini belum mengambil keputusan. Mkhitaryan akan memutuskan dalam waktu dekat agar bisa menjalani pramusim secara penuh sejak awal. Mkhitaryan gabung AS Roma dari Arsenal pada musim panas 2019. Sejauh ini, dia sudah mencatatkan 116 kali penampilan di semua kompetisi dan mencetak 29 gol.
juga baru saja mengantar Roma menjuarai Conference League. Mantan pemain Manchester United itu sempat diturunkan di laga final, tapi harus ditarik keluar lebih awal karena cedera.