Menteri Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi Korea Selatan Won Hee-Ryong mengunjungi lokasi pembangunan di kawasan Ibu Kota Negara, atau IKN Nusantara
Dalam kunjungan tersebut, Menteri Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi Korea Selatan Won Hee-Ryong menyatakan berkomitmen untuk mendukung suskesnya pembangunan IKN.
Dirjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat , Diana Kusumastuti mengatakan, Indonesia dan Korea Selatan telah memiliki Nota Kesepahaman tentang Kerja Sama Teknis Pemindahan dan Pembangunan IKN. Berbagai Program Dukungan Pemerintah Korea Selatan melalui Kementerian Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi memberikan program-program dukungan untuk pembangunan IKN. Antara lain, dukungan teknis untuk IKN termasuk pengiriman 25 pegawai muda PUPR untuk mengikuti pelatihan di Korea Selatan.
Lalu, juga meninjau Jalan Sumbu Kebangsaan sisi Barat sepanjang 2,99 km yang target selesai April 2024. Serta lokasi pembangunan Istana Negara, titik nol IKN, hingga rumah susun Hunian Pekerja Konstruksi. Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, kerjasama antara Indonesia dan Korea Selatan telah terjalin cukup lama. Terlebih, sebelumnya Kementerian PUPR telah bekerja sama dengan K-Water yang telah memiliki pengalaman, teknologi, dan kapabilitas yang sangat baik dalam sektor pengelolaan air.
Dijelaskan Menteri Basuki, pada 2019 lalu Pemerintah RI telah memutuskan untuk memindahkan ibu kota negara dari Jakarta ke IKN Nusantara di Kalimantan Timur. Pemindahan ini dilakukan karena tekanan penduduk yang sangat besar, urbanisasi yang masif dan kerusakan lingkungan di Pulau Jawa, khususnya Jakarta.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Menteri Pertanahan Korsel Kunjungi Langsung Proyek IKN, Tertarik?Menteri Pertanahan, Infrastruktur dan Transportasi Korea Selatan Won Hee-Ryong berkunjung langsung ke IKN Nusantara.
Read more »
Korea Utara Luncurkan Rudal Saat AS-Korea Selatan Latihan MiliterKorea Utara hari Minggu (19/3) meluncurkan rudal balistik jarak pendek ke laut yang merupakan bagian dari uji coba rudal negara itu, dan sekaligus menanggapi latihan militer Amerika dan Korea Selatan yang sedang berlangsung dan dinilainya sebagai latihan invasi. Kelanjutan uji coba rudal Korea...
Read more »
Kim Jong Un Siapkan Serangan Nuklir Lawan Korea Selatan dan ASKim Jong Un menilai latihan bersama militer Korsel-AS telah diperluas hingga melibatkan aset nuklir Amerika.
Read more »
Begini Pesan Benny Rhamdani saat Melepas 249 PMI ke Korea SelatanKepala BP2MI Benny Rhamdani kembali melepas 249 PMI Program G to G ke Korea Selatan (Korsel).
Read more »
Makin Banyak Warga Hindari Pernikahan, Reality Show Kencan Menjamur di Korea SelatanProgram reality show kencan di televisi dan platform streaming semakin populer di Korea Selatan. Alasannya, semakin banyak warga Korsel yang tidak tertarik menjalin ikatan pernikahan dan membangun keluarga secara tradisional.
Read more »