Makna tersirat di balik 'keindahan dan ketenangan' bebatuan taman Zen Jepang.
Taman Zen Jepang awalnya diciptakan sebagai ruang untuk refleksi diri dan koneksi dengan diri sendiri.
Secara intuitif, Anda tahu bahwa Anda berada di hadapan sesuatu yang mendalam dan kuat, yang dirancang "untuk memberikan kesan tepat bagi orang yang melihat, sebelum dibuyarkan dengan penggambaran pribadi," seperti yang dikatakan pelukis Joan Miró tentang seni, dalam bukunya:Setelah refleksi turut campur tangan dalam benak Anda, akan timbul sebuah pertanyaan - apakah artinya ini?
Kami pernah mendengar beberapa orang mengatakan bahwa itu mewakili pulau-pulau yang mengambang di lautan. Sementara, yang lain mengklaim bahwa itu adalah versi 3D lukisan tinta tradisional Tiongkok dari lanskap gunung bergerigi. Lalu yang lainnya lagi menganggap bahwa itu melambangkan sesuatu yang jauh lebih dalam, bahkan mistis.DT Suzuki - otoritas Zen terkemuka di Jepang - menyatakan bahwa taman Jepang mengekspresikan semangat Zen.
Petinggi kuil keluar untuk menyambut kami. Bersama beliau, kami memperbincangkan beberapa hal tentang berapa banyak pekerjaan yang dilibatkan dalam pemeliharaan kerikil.