Kemkop dan UKM gandeng MSC yang didukung FAI dari New York University, untuk inisiasi kerja sama dalam meningkatkan literasi digital koperasi dan UMKM.
Salah satu strategi yang saat ini dilakukan adalah terus berupaya mempercepat literasi digital dan bekerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan, termasuk dengan MicroSave Consulting Indonesia.
"Dengan menyatukan berbagai keahlian dari sektor publik, swasta, dan non-pemerintah, the advisory group diharapkan dapat memberikan masukan dan saran, terkait konteks, rencana, dan temuan proyek penelitian," ulas Arif.Bagi Arif, kolaborasi berbagai pihak melalui the advisory group, juga dapat menjadi wadah yang penting, baik dalam pengembangan riset maupun dalam penyampaian penemuan dan rekomendasi hasil riset.
"Juga turut dalam pembuatan Rencana Aksi oleh berbagai pihak yang terlibat, baik secara langsung maupun tidak langsung dalam mengembangkan UMKM di Indonesia," tandas Arif. "Saya juga berharap kerjasama ini dapat mendukung program pemerintah dalam percepatan peningkatan kapasitas digital UKM dalam menuju ekonomi digital dan meningkatkan inklusi keuangan," kata Grace.Dalam kesempatan yang sama, secara daring, Engagement Director Financial Access Initiative dari New York University Laura Freschi menjelaskan, motivasi dalam penelitianadalah mempelajari lebih mendalam terhadap eksistensi pelaku UMKM, khususnya usaha kecil.