Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla mengkritik jalan tol yang cuma buat orang mampu. Simak!
Foto: Wakil Presiden Ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla dalam Puncak MILAD KE-21 PKS. Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menyinggung soal kerusakan jalan di Indonesia. Menurutnya, hal tersebut bersumber dari adanya ketidakadilan dalam pembangunan nasional.
"Baru-baru ini viral kenapa jalanan rusak. Penting sekali jalanan. Tetapi 170.000 jalan rusak di Indonesia," kata dia di acara Milad PKS ke-21, Sabtu , dikutip dari channel YouTube PKSTV. Lebih lanjut, ia mengatakan selama ini jalan mulus cuma bisa dinikmati orang tertentu. Ia mengkritik adanya ketidakadilan dalam hal kesejahteraan."Artinya orang bisa menganggap, kalau mau jalan baik hanya orang mampu yang bisa karena dibayar. Tapi jalan rakyat, petani kita, oleh siapa pun rusak tidak diperbaiki. Itu ketidakadilan untuk rakyat," ia menuturkan.
Lebih lanjut, JK mengatakan ketidakadilan di dalam negeri ini adalah PR bersama yang harus dituntaskan oleh pemerintah selanjutnya. Ia juga mengatakan turut bertanggung jawab soal jalanan rusak yang belum juga punya solusi. "Saya juga dulu bertanggung jawab, PKS bertanggung jawab. Demokrat apalagi. Tapi yang kita lihat sesuatu dari apa yang dirasakan rakyat bangsa ini. Petani karena tidak bisa bayar tol makanya jalannya lobang-lobang," ia menuturkan.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Bukan Hanya di Lampung, Jalan di Kampung JK Juga 'Masyaallah'Jusuf Kalla bercerita soal kondisi jalan di kampung halamannya.
Read more »
Kritik I Gede Siman soal Kirab Juara SEA Games, Soroti Perlakuan Beda dengan Cabor Sepak BolaPerenang Indonesia, I Gede Siman Sudartawa, soroti acara kirab juara SEA Games 2023 karena ada perlakukan beda cabor sepak bola dengan cabor lain.
Read more »
Din Syamsuddin Kritik Keras Pernyataan Hary Tanoe soal Etnik Tionghoa Ikut Pilihan JokowiMantan Ketua Umum Muhammadiyah, Din Syamsuddin angkat bicara menyoroti pernyataan Ketum Partai Perindo Hary Tanoe soal warga Tionghoa pilih Capres yang dipilih Jokowi.
Read more »
Din Syamsuddin Kritik Keras Pernyataan Hari Tanoe soal Etnik Tionghoa Ikut Pilihan Jokowi | Halaman 2Mantan Ketua Umum Muhammadiyah, Din Syamsuddin angkat bicara menyoroti pernyataan Ketum Partai Perindo Hary Tanoe setelah bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa semua warga keturunan Tionghoa memilih Capres yang didukung Presiden Jokowi.
Read more »