Pengujian jalur Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung terus dilakukan secara bertahap untuk mencapai puncak kecepatan teknis di 385 km/jam.
Manager Corporate Communication KCIC Emir Monti mengatakan, penyempurnaan prasarana KCJB ini merupakan tindaklanjut dari berbagai evaluasi perjalanan Comprehensive Inspection Train atau Kereta Inspeksi KCJB yang telah dijalankan dengan kecepatan hingga 180 km/jam. Melalui Kereta Inspeksi tersebut, berbagai aspek prasarana diukur keandalannya melalui peralatan-peralatan yang terpasang.
Penyempurnaan pada jalur dilakukan dengan memadatkan batu ballast pada rel sehingga jalur rel semakin kokoh, stabil, dan minim guncangan saat dilalui Kereta Inspeksi dengan kecepatan yang lebih tinggi. Aspek selanjutnya adalah penyelarasan kabel Overhead Catenary System atau Listrik Aliran Atas . Penyelarasan ini bertujuan agar kabel LAA yang digunakan tidak mengalami penipisan yang membuat distribusi listrik terganggu.
Dilakukan pula penyetelan frekuensi sinyal yang tujuannya untuk mendapatkan sinyal paling jernih yang bisa diterima oleh sarana dan prasarana KCJB. Aspek terakhir adalah melakukan pengecekan komunikasi untuk memastikan jalur GSMR yang digunakan KCJB tidak terganggu oleh sinyal telepon atau sinyal komunikasi lain selain sinyal komunikasi yang digunakan oleh KA Cepat.
Emir menambahkan, penyempurnaan prasarana KCJB ini tetap membutuhkan dukungan masyarakat salah satunya adalah dengan tidak memasuki dan beraktivitas di sekitar jalur KCJB. Selain membahayakan masyarakat, tindakan tersebut juga dapat mengganggu keselamatan perjalanan KCJB.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Evaluasi Pengujian Kereta Cepat Jakarta-Bandung, KCIC Lakukan Penyempurnaan PrasaranaEvaluasi Pengujian Kereta Cepat Jakarta-Bandung, KCIC Lakukan Penyempurnaan Prasarana TempoBisnis
Read more »
KAI akan Tambah Kereta Panoramic dan LuxuryPT Kereta Api Indonesia (KAI) berencana memperbanyak rangkaian kereta Panoramic dan kelas Luxury pada tahun ini. Langkah tersebut dilakukan sebagai upaya memenuhi kebutuhan para pelanggan moda transportasi yang ingin memperoleh pelayanan premium.
Read more »
Uji Kecepatan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditingkatkan Jelang BeroperasiPT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) akan terus meningkatkan kecepatan pengujian Kereta Cepat Jakarta-Bandung hingga 385 kilometer per jam.
Read more »
Ridwan Kamil: Pembangunan Jalur Kereta Cepat Selesai, Agustus BeroperasiApabila tidak ada halangan, pada bulan Agustus 2023 KCJB sudah dapat dioperasikan. Hal ini tentunya sesuai dengan target yang sudah ditentukan. Mantap!
Read more »
Berbahaya, Warga Tak Boleh Terbangkan Layangan dan Drone di Area Kereta Cepat Jakarta BandungLayang-layang dan drone berpotensi mengganggu kelancaran perjalanan kereta cepat, terlebih saat ini jalur kereta cepat sudah dialiri listrik saat adanya uji coba.
Read more »
Warga Diimbau Waspada, Daop 6 Tingkatkan Kecepatan Kereta Api Mulai 1 Juni |Republika OnlineHal itu seiring diberlakukannya Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023.
Read more »