Jadwal Libur Bursa Mei-Desember 2022: Waisak hingga Kemerdekaan
Bisnis.com, JAKARTA – Bursa Efek Indonesia selaku penyelenggara pasar modal akan kembali menggelar perdagangan Senin pekan depan, setelah libur panjang dalam rangka momen lebaran 2022. Namun, libur lebaran kali ini bukan libur terakhir, mengingat sepanjang Mei-Desember 2022 masih ada sejumlah agenda penting yang akan membuat perdagangan rehat lagi.
Mengutip laman resmi BEI, Jumat , hari libur bursa mengacu pada Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia tanggal 7 April 2022 Nomor 375 Tahun 2022 dan Nomor 1 Tahun 2022. Selain itu, jadwal libur bursa juga mengacu pada Keputusan Bersama Nomor 1 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 963 Tahun 2021.
Beberapa hari libur seperti Hari Buruh Internasional , Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah , Tahun Baru Islam 1444 Hijriah , Maulid Nabi Muhammad , dan Hari Raya Natal tidak dimasukkan dalam jadwal libur bursa karena jatuh pada hari Sabtu dan Minggu. Selain jadwal yang sudah disebutkan, libur bursa juga akan ditetapkan kemudian apabila ada kegiatan kliring yang ditiadakan oleh Bank Indonesia, atau pengumuman terbaru dari pemerintah terkait peniadaan kegiatan kerja pada hari tertentu.MeiSenin, 16 Mei 2022: Libur Hari Raya Waisak 2566 BE.JuniRabu, 1 Juni 2022: Libur Hari Lahir Pancasila.AgustusRabu, 17 Agustus 2022: Libur Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.OktoberTidak ada hari libur kecuali Sabtu dan Minggu.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Bursa Saham Indonesia Buka Senin 9 Mei 2022, 4 Emiten Masuk Cum Date | Market - Bisnis.comPerdagangan saham di Bursa Efek Indonesia akan kembali dibuka pada Senin 9 Mei 2022 setelah periode Libur Lebaran 2022.
Read more »
Daftar Hari Libur Nasional Sepanjang Mei 2022 | Traveling - Bisnis.comBerikut daftar hari libur nasional sepanjang bulan Mei 2022
Read more »
Pemprov Jabar Perpanjangan Masa Libur Sekolah hingga 12 Mei 2022 - Pikiran-Rakyat.comPemprov Jabar melalui Dinas Pendidikan Provinsi Jabar menetapkan perpanjangan libur Lebaran selama tiga hari.
Read more »
Pemprov Jakarta Sebut Sejak Awal Libur Lebaran Anak Sekolah Berakhir 11 Mei 2022Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pendidikan menjelaskan, sudah dari awal memperpanjang libur Lebaran untuk anak sekolah.
Read more »