Kinerja bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) akan lebih tinggi dari tahun sebelumnya, terutama dari sisi perolehan laba bersih.
Wakil Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance Eko Listyanto memprediksi, kinerja bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara pada tahun ini akan lebih tinggi dari tahun sebelumnya, terutama dari sisi perolehan laba bersih.
Di sisi lain, Eko pun berharap Himbara tetap dengan peran utamanya sebagai penggerak sektor riil melalui penyaluran kredit atau pembiayaan. Dengan demikian, sumbangsih Himbara pada pertumbuhan ekonomi nasional pun dapat terus meningkat. Proyeksi Eko terkait pertumbuhan senada dengan target kinerja bank-bank milik pemerintah tersebut pada 2022. Manajemen BRI optimistis kredit perseroan akan tumbuh di kisaran 9%-11% sepanjang 2022.
Manajemen BNI mematok target pertumbuhan penyaluran kredit hingga 10% tahun ini. Proyeksi tersebut hampir dua kali lipat dari pertumbuhan kredit BNI pada 2021 yang sekitar 5,2% secara tahunan.