Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Sumatera Selatan, melaksanakan operasi bibir sumbing secara gratis untuk puluhan anak ...
Seorang anak penderita bibir sumbing warga OKU Selatan dioperasi dalam rangka HUT Ke-72 IDI tahun 2022, Minggu.
Ketua IDI OKU Selatan dr. Febri Mahadika di Muaradua, Minggu, menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Ke-72 Ikatan Dokter Indonesia . Menurut dia, kegiatan bakti sosial tersebut digelar dalam upaya membantu masyarakat penderita bibir sumbing yang membutuhkan bantuan penanganan medis untuk dioperasi secara gratis.untuk membantu masyarakat dalam mengubah dunia senyuman anak agar memiliki senyum yang indah.Ia menjelaskan, operasi tersebut dilakukan dengan cara dibedah oleh tim medis untuk menutup sumbing secara sempurna.