Didepak dari JKT48, Zahra Nur Khaulah Diduga Bohongi Manajamen Soal Foto Mesra
Dalam klarifikasi tersebut, Zahra Nur mengaku tidak memiliki hubungan dengan pria yang diduga member UN1TY itu.
Zahra Nur juga mengaku jika dirinya memang mengenal salah satu member UN1TY, namun bukan sosok yang berada dalam foto. Namun dalam keterangan resmi JKT48 Operation Team apa yang disampaikan Zahra di media sosial tidak sesuai kebenaran. "Terkait foto Zahra Nur yang beredar di sosial media beberapa hari yang lalu, yang bersangkutan telah memberikan penjelasan dan klarifikasi yang tidak sesuai dengan kebenaran kepada manajemen dan para fans sekalian," ujar manajemen JKT48 dikutip Tribunnews.com, Jumat .
Manajemen JKT48 menyesalkan tindakan dari Zahra Nur sehingga ia pun didepak dari JKT48 tanpa adanya penampilan kelulusan.