Dari 14 Unit di Awal Pandemi, Kini Ada 700 Laboratorium Tes PCR di Indonesia Sindonews BukanBeritaBiasa .
JAKARTA - Laboratorium untuk pengetesan Polymerase Chain Reaction di Indonesia saat ini telah ada sebanyak 700 unit. Jumlah ini jauh lebih banyak dibandingkan saat awal pandemi yang hanya 14 laboratorium.
"Jadi dari awal pandemi hanya 14 laboratorium, sebenarnya sekarang lebih 700 laboratorium di seluruh Indonesia gitu," kata Ketua Bidang Komunikasi Publik Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Hery Trianto dalam keterangan tertulisnya, Minggu . Namun, karena wilayah Indonesia yang begitu luas, maka jumlah itu belum ideal karena tidak mampu menjangkau seluruhnya."Mungkin nanti akan ditambahkan di daerah dengan banyak orang yang bepergian," katanya lagi.Menurut Hery, pemerintah terus mendorong harga tes PCR semakin murah. Dari awal pandemi lebih dari Rp1 juta, kemudian ditetapkan maksimal Rp900.000, hingga beberapa waktu lalu Presiden Jokowi memutuskan harga tes PCR paling mahal Rp500.000.
Hery mengatakan bahwa maskapai penerbangan saat ini juga bisa menyelenggarakan tes PCR dengan harga yang rendah yakni di kisaran Rp250.000.Ia mengingatkan, Indonesia masih berada di situasi kritis serta ancaman gelombang ketiga Covid-19."Jangan sampai karena kita terlalu mempertimbangkan ekonomi misalnya kemudian kita jadi lalai. Tetapi kita juga tidak ingin juga terlalu mengekang ekonomi sehingga masyarakat juga semakin berat," kata Hery.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Sekolah yang Hentikan PTM di Bandung Bertambah Jadi 14 |Republika OnlineJika terus meningkat, tak menutup kemungkinan seluruh PTM di Bandung dihentikan.
Read more »
Viral, 14 Tahun Menikah Belum Dikaruniai Anak, Wanita Ini Lakukan Hal MengejutkanKisah pilu seorang wanita paruh baya yang menginginkan hamil tengah viral di media sosial. Kisah pilu seorang wanita paruh baya yang menginginkan hamil tengah viral...
Read more »
Salatiga-Ambarawa Diguncang Gempa Darat 14 Kali dalam 12 JamRentetan gempa terjadi di Kota Salatiga dan Ambarawa, Jateng, sejak dini hari tadi. Hingga Sabtu (23/10) pukul 12.00 WIB, BMKG mencatat telah terjadi 14 gempa.
Read more »
Susi Pudjiastuti: Ayo Teriak, Harga PCR Tak Lebih Rp275 RibuMantan Menteri KKP Susi Pudjiastuti menyerukan harga tes PCR tak lebih dari Rp275 ribu di tengah gaduh protes soal kewajiban warga untuk tes PCR naik pesawat.
Read more »