Deretan tokoh MotoGP ucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan RI. HUTRI76 MotoGP
Arsip foto - Presiden Joko Widodo berbincang dengan CEO Dorna Carmelo Ezpeleta disela-sela pertemuan di Istana Bogor, Jawa Barat. ANTARAFOTO/PUSPA PERWITASARI.
Jakarta - Para tokoh MotoGP antara lain CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, kemudian pembalap KTM Miguel Oliveira, Alex Marquez dari LCR Honda, dan Jack Miller dari Ducati ramai-ramai mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia. Melalui unggahan di akun Instagram Mandalika Grand Prix Association pada Selasa ini, mereka juga mengucapkan "Sampai jumpa pada 2022" yang menandakan akan terselenggaranya kejuaraan akbar MotoGP di Mandalika pada tahun depan.
CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta mengucapkan, “Selamat hari kemerdekaan. Sampai jumpa di Indonesia tahun depan, 2022."Pebalap LCR Honda, Alex Marquez, kemudian menambahkan, "Selamat Hari Kemerdekaan. Sampai jumpa dengan kalian semua pada 2022." Seperti Carmelo Ezpeleta dan Alex Marquez, Jack Miller dan Miguel Oliveira juga mengucapkan selamat memperingati HUT ke-76 RI sembari mengatakan selamat menyambut MotoGP Mandalika pada 2022."Saya ingin mengucapkan selamat Hari Kemerdekaan. Tentunya saya harap bisa berjumpa pada 2022," ujar Miller.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Binder Juara MotoGP Austria 2021 Berkat Modal NekatPembalap KTM Brad Binder menang berkat modal nekat di MotoGP Austria 2021 yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (15/8).
Read more »
Rossi Sempat Cium Aroma Podium di MotoGP AustriaPembalap Petronas Yamaha, Valentino Rossi sempat mencium aroma podium MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (15/8).
Read more »
Kata Brad Binder Setelah Juarai MotoGP Austria yang Penuh DramaPembalap tim Red Bull KTM Factory Racing Brad Binder meraih kemenangan pertamanya musim ini setelah menjuarai MotoGP Austria.
Read more »
MotoGP Austria - Kata Brad Binder Usai Menangi Balapan Penuh DramaKata-kata Brad Binder setelah berhasil memenangi balapan penuh drama, MotoGP Austria 2021.
Read more »
Marquez di MotoGP Austria: Bersaing Rebut Juara Lalu CrashPembalap Honda, Marc Marquez, menjalani balapan yang luar biasa hingga harus jatuh dalam balapan MotoGP Austria.
Read more »
5 Fakta Menarik Usai Binder Menang MotoGP AustriaSejumlah fakta muncul setelah Brad Binder dari Red Bull KTM menang MotoGP Austria 2021 di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8) malam.
Read more »