Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Cak Imin tiba-tiba mendesak agar Indonesia keluar dari Organisasi Dagang Dunia atau WTO.
Jakarta, Beritasatu.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Abdul Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Cak Imin tiba-tiba mendesak agar Indonesia keluar dari Organisasi Dagang Dunia atau WTO. Dengan hengkang dari WTO, kata Cak Imin, Indonesia tidak tergantung pada WTO dan membangun ketahanan ekonomi nasional yang menguntungkan.
"Kalau perlu saya mengusulkan Indonesia keluar saja dari WTO lalu menjalin koalisi baru ekonomi yang menguntungkan. Pak Luhut videonya kemarin viral dia mengatakan secara tegas independensi Indonesia atas negara manapun soal ekonomi," ujar Cak Imin dalam keterangannya kepada Beritasatu.com, Kamis . Advertisement Cak Imin mengatakan ketidakpastian ekonomi global yang meningkat telah menciptakan perlambatan pertumbuhan ekonomi global. Karena itu, Cak Imin menilai program ketahanan ekonomi nasional sebagai prioritas. Dia juga tak lupa mengapresiasi pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo yang sudah berusaha menjaga ketahanan ekonomi nasional, salah satunya dengan tidak sepenuhnya bergantung pada WTO.
Wakil Ketua DPR RI itu menyatakan, sikap pemerintah yang tidak tunduk pada WTO perlu dipertahankan. Bahkan, Cak Imin mendorong pemerintah tidak sungkan keluar dari WTO jika membawa dampak yang baik bagi ketahanan ekonomi nasional.Tak Gentar WTO, Pemerintah Siap Jalankan Hilirisasi Bauksit Cak Imin menambahkan, ketahanan ekonomi harus dimanfaatkan sebagai momentum untuk bertahan di tengah badai krisis dan ancaman resesi global.
"Daya tahan ekonomi itulah yang harus dimanfaatkan sebagai momentum untuk bertahan sekaligus menyerang. Bertahan jangan mau didikte, menyerang kita harus menyiapkan kemampuan suplai pangan global. Karena suplai kebutuhan global itulah sesungguhnya diplomasi paling efektif untuk masa-masa yang akan datang," pungkas Cak Imin.TAG: Cak Imin PKB WTO Ketahanan Ekonomi Ekonomi Nasional
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Cak Imin Bilang Komunitas Muslim Rusia Perlu Belajar ke IndonesiaCak Imin meyakini Indonesia yang mayoritas penduduknya memeluk agama Islam siap merintis perdamaian Rusia-Ukraina.
Read more »
Cak Imin: Komunitas Muslim Rusia Perlu Belajar ke IndonesiaKetum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengimbau komunitas muslim di Rusia belajar ke Indonesia terkait cara hidup damai dan berdampingan antarumat.
Read more »
Kecam Pembakaran Salinan Al-Qur'an di Swedia, Cak Imin Minta Umat TenangCak Imin mengecam aksi pembakaran salinan Al-Qur'an di Swedia. Cak Imin menyebut aksi itu dapat memicu ketegangan antarumat beragama di dunia, terutama Islam.
Read more »
Hari Pertama Indonesia Masters, Teriakan 'Indonesia, Indonesia' Terus BergemaTerik matahari di kawasan Istora Senayan Jakarta tidak menghalangi para penggemar bulutangkis Tanah Air untuk memeriahkan hari pertama perhelatan tersebut, Selasa.......
Read more »