Bagi warga yang beruntung, berebut Gunungan Apam Sewu di Desa Gentungan, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Minggu (8/5/2022), bisa membawa pulang uang tunai.
, Minggu membawa berkah bagi warga. Pasalnya, mereka yang beruntung selain bisa membawa pulang apam, mereka juga bisa membawa uang tunai yang terselip pada gunungan apam yang diperebutkan pagi itu.
Salah seorang warga, Tri Wahyuni berhasil mengumpulkan uang Rp166.000 yang terdiri atas tiga lembar pecahan Rp50.000, satu lembar pecahan Rp10.000, satu lembar pecahan Rp5.000 dan satu lembar pecahan Rp1.000. “Alhamdulilah, dapat Rp167.000 bisa buat tambahan kebutuhan Lebaran,” ujarnya setelah ikut berjibaku berebut apam.Tapi di antara seratusan warga yang ikut berebut gunungan apam itu, banyak juga yang tidak berhasil mendapatkan uang tunai.
Sementara itu, gunungan apam sewu ini sebelumnya dikirab dari salah satu rumah warga dan selanjutnya dipajang di tengah Pasar Ciplukan Desa Gentungan untuk diperebutkan warga. Dalam sekejap, apam-apam itu pun ludes diserbu warga.Ketua panitia acara, Mulyono mengatakan gunungan apam sewu 2022 ini digelar kali kedua. Acara yang digelar untuk menyemarakkan Hari Raya Idulfitri itu kali pertama digelar 2021 di tempat yang sama.
“Gentungan adalah desa wisata yang semua kegiatannya melibatkan semua masyarakat. Di desa wisata ini ada budaya, sejarah, tradisi dan sebagainya yang harus dilestarikan. Ini kami lanjutkan dan pelihara. Kemudian selama bulan Ramadan kemarin, Pasar Ciplukan yang merupakan pasar tradisional ini kan libur. Nah, Gunungan Apem ini sekaligus menjadi penanda bahwa pasar ini sudah dibuka kembali,” ujarnya.
Kepala Desa Gentungan, Suwito, mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya memberdayakan potensi masyarakat. “Dengan kegiatan ini pasar bisa bergulir lagi, warga bisa berdagang hasil bumi, hasil ternak dan sebagainya sehingga perekonomian masyarakat juga bisa terus berkembang,” imbuhnya.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Jalur Wisata Tawangmangu Masih Padat, 10 Mobil Macet Kehabisan Kampas KoplingKARANGANYAR - Kepadatan kendaraan di kawasan objek wisata tetap menjadi perhatian Polres Karanganyar. Di antaranya Ngargoyoso, Karangpandan, dan Tawangmangu.
Read more »
Curi Kotak Amal, Pemuda di Jember Cuma Dapat Rp12.000 dan Babak Belur | merdeka.comAksi MAL itu tetap dipergoki warga. Padahal, uang kotak amal masjid yang sempat digondol pelaku terbilang sedikit, hanya Rp12.000 saja. Namun tetap saja, ia jadi sasaran amukan warga.
Read more »
Arus Lalu Lintas ke Tawangmangu Siang Ini Terpantau LancarArus lalu lintas di kawasan wisata Tawangmangu Karanganyar terpantau lancar pada Jumat (6/5/2022) siang.
Read more »
Pemuda Kerjo Karanganyar Meninggal saat Latihan SilatHingga saat ini penyebab kematian warga asal Bloran RT 002/RW 001 Desa Gempolan, Kecamatan Kerjo, Kabupaten Karanganyar, Agil Hariyaji, masih dalam penyelidikan polisi.
Read more »
Ke Karanganyar, Jangan Lupa Coba 5 Kuliner di Pasar Tawangmangu IniBerikut ini terdapat lima kuliner khas Pasar Tawangmangu, yang wajib kamu coba saat berlibur ke Kabupaten Karanganyar.
Read more »