DOSEN hukum tata negara di Universitas Andalas, Feri Amsari, menilai ada kepentingan yang menyusup dari upaya mengubah sistem pemilihan umum (pemilu)
"Kalau lah sistem itu diubah, saya yakin akan banyak kepentingan yang menyusup dan jelas tidak fair," kata Feri dalam diskusi bertajuk 'Sistem Proporsional Terbuka: Upaya Menjaga Kedaulatan Rakyat' di Fraksi NasDem, Senayan, Jakarta .
Feri mengibaratkan dampak ubah sistem pemilu di tengah tahapan yang sudah berjalan dengan pertandingan sepak bola. Bila sistem diubah jelang pertandingan semua banyak pihak yang kecewa.
Ia juga heran upaya mengubah sistem pemilu dari proporsional terbuka menjadi tertutup dilakukan jelang pemilihan. Bila sistem itu dirasa bertentangan dan digugat ke MK, mestinya sudah dilakukan sejak lama."Kalau ada masalah mestinya setelah 2019 dievaluasi dan diubah. Kenapa kemudian setelah berlangsung ya hampir 5 tahun proses penyelenggaraan pemilu, tiba-tiba sistem hendak diubah enam bulan sebelumnya pemilu," ucap Feri.
Direktur Eksekutif Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi Khoirunnisa Nur Agustyati atau Ninis mengatakan mempermasalahkan sistem pemilu secara konstitusional tidak ideal. Terlebih tahapan sudah bergulir jauh. "Dari penelusuran kami juga tidak pernah menemukan di negara lain mengganti sistem pemilu itu di tengah tahapan yang sedang jalan. Jadi sistem pemilu itu diubah berdasarkan evaluasi mendalam, refleksi, dan dalam kerangka revisi UU pemilu. Jadi bukan dibahas melalui Mahkamah Konstitusi," kata Ninis.
South Africa Latest News, South Africa Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Megawati Yakin Kemiskinan Ekstrem 0 Persen Bisa DicapaiMegawati menyebut, kemiskinan bisa teratasi apabila ada kemauan dari semua pemangku kepentingan untuk menerapkan UUD 1945.
Read more »
Inara Rusli: Aku Sudah Maafin Virgoun, Nggak Ada Dendam, Nggak Ada Lagi Benci - Jawa PosInara Rusli menitipkan pesan untuk Virgoun agar bisa bersikap dewasa dalam menyelesaikan persoalan saat ini.
Read more »
Sekda Maluku minta pemangku kepentingan sinergi cegah kerusakan hutanSekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Maluku meminta pemangku kepentingan terkait di provinsi ini agar bersinergi mencegah kerusakan hutan di Indonesia timur ...
Read more »
Kepentingan Jokowi Dinilai Lebih Tergaransi PrabowoHUBUNGAN Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dikabarkan retak karena masalah penentuan cawapres untuk capres Ganjar Pranowo.
Read more »
Ragam Klarifikasi Pernyataan Jokowi Cawe-cawe di Pilpres, untuk Kepentingan NasionalJokowi cawe-cawe pilpres 2024 menjadi perhatian banyak kalangan belakangan ini. Jokowi pun beri beberapa klarifikasi maksud cawe-cawe tersebut.
Read more »
Wartawan Hong Kong Menang Upaya Banding untuk Batalkan HukumannyaSeorang wartawan Hong Kong hari Senin menang dalam upaya banding untuk membatalkan hukumannya terkait dengan pekerjaannya membuat dokumenter investigasi. Ini adalah putusan pengadilan yang langka yang menegakkan kebebasan media di Hong Kong. Bao Choy dinyatakan bersalah pada April 2021 karena...
Read more »